..:: SELAMAT DATANG DI SISTEM INFORMASI DESA (SID) DESA CILAPAR KECAMATAN KALIGONDANG KABUPATEN PURBALINGGA ::.. ..:: SILAHKAN MASUK LAYANAN MANDIRI UNTUK PELAYANAN ADMINISTRASI DESA :::.. Potensi Desa <<:: DESA CILAPAR SEJAHTERA DAN BERWIBAWA ::>>

Artikel

CEGAH STUNTING BUMIL SE-DESA CILAPAR ADAKAN KELAS BELAJAR

13 Oktober 2021 08:36:14  Administrator  284 Kali Dibaca  Berita Desa

CEGAH STUNTING BUMIL SE-DESA CILAPAR ADAKAN KELAS (Cilapar-Kaligondang-Purbalingga): Rabu,13 Oktober 2021 bertempat di Gedung PKD (Polikilinik Kesehatan Desa) Desa Cilapar .Tujuan dari pertemuan tersebuat supaya ibu hamil mendapatkan wawasan atau pendidikan tentang kehamilan,tanda-tanda bahaya pada ibu hamil/RESTI pd bumil,persalinan ,cara mengasuh anak dan cara menstimulasi anak yang perkembangannya kurang.Bahkan bisa saling bertukar pikiran atau berbagi pengalaman bagi ibu yang sudah beberapa kali melahirkan pada bumil yang baru hamil.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh semua Ibu Hamil yang ada di desa Cilapar, Peran Pembantu Keluarga Berencana Desa (PPKBD) Desa Cilapar, perangkat desa dan Naping. Sedangkan narasumber adalah Bidan Desa Cilapar Ibu Rasiyah dan Bidan dari Puskesmas Kecamatan Kaligondang. Kegiatan ini berjalan dengan santai tapi serius, narasumber menyampaikan beberapa materi terkait kehamilan dan pasca melahirkan, Setelah narasumber selesai menyampaikan materi selanjutnya tanya jawab seputar kehamilan, persalinan dan mitos-mitos yang harus di hindari oleh ibu hamil dan ibu melahirkan yang di larang oleh orang tua sejak zaman dahulu. Mitos-mitos tersebut menurut narasumber tidak harus di lakukan dan dipercayai karena bertentangan dengan dunia kesehatan dan bahkan beresiko tinggi untuk kesehatan.

Salah satu peserta kelas yaitu mba lina yang saat ini telah memasuki umur kehamilan 5 bulan bertanya ke narasumber "jere wong tua tes babaran ora olih turu ngawan karo mangan goreng-gorengan, apa bener bu? - kata orang tua setelah melahirkan tidak boleh tidur siang dan makan gorengan, apa betul bu?" sontak pertanyaan tersebut membuat gelak tawa peserta dan narasumber, "itu katanya, kalau dari dunia kesehatan diperbolehkan dan harus makan makanan bergizi untuk memulihkan kesehatan pasca melahirkan" jawab bidan Rasiyah sebagai narasumber dari acara tersebut. 

Kegiatan kelas ibu hamil (Bumil) di Desa Cilapar ini dilaksanakan setiap bulan sekali, dengan harapan dapat mengurangi angka kematian ibu dan balita disamping juga menekan angka stunting. Stunting merupakan proses gagal tumbuh kembang anak dan ditahun 2021 merupakan salah satu program nasional pemerintah pusat RI dalam rangka penurunanan angka stunting. Kegiatan ini dibiayai oleh APBDes Pemerintah Desa Cilapar yang bersumber dari Dana Desa dalam rangka meningkatkan kesehatan masyarakat.       

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Peta Desa

 Statistik

 Arsip Artikel

30 September 2021 | 4.968 Kali
STRATEGI PEMBANGUNAN DESA
30 September 2021 | 1.168 Kali
PROGRAM KERJA
17 Januari 2022 | 1.013 Kali
Tanggal 17, Perangkat Desa Cilapar WAJIB Menghafal Panca Prasetya KORPRI !!!
15 Juli 2022 | 786 Kali
MUSDES RKPDes 2023
23 Oktober 2021 | 731 Kali
RESMI DIBUKA..!! Lowongan Perangkat Desa Cilapar Tahun 2021
24 Agustus 2016 | 525 Kali
JUT Penggerak Ekonomi Rakyat
31 Januari 2022 | 484 Kali
Saya Sudah Di Vaksin !!!
05 Februari 2025 | 61 Kali
APBDes TAHUN 2025
31 Januari 2022 | 484 Kali
Saya Sudah Di Vaksin !!!
24 Agustus 2016 | 525 Kali
JUT Penggerak Ekonomi Rakyat
23 Oktober 2021 | 731 Kali
RESMI DIBUKA..!! Lowongan Perangkat Desa Cilapar Tahun 2021
28 September 2021 | 383 Kali
PENEGASAN BATAS DESA
30 September 2021 | 1.168 Kali
PROGRAM KERJA
30 September 2021 | 4.968 Kali
STRATEGI PEMBANGUNAN DESA

 Agenda

Belum ada agenda

 Sinergi Program

 Pemerintah Desa

 Komentar

 Media Sosial

 Peta Wilayah Desa

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jl. Raya Cilapar No.603 Kecamatan Kaligondang Kabupaten Purbalingga
Desa : Cilapar
Kecamatan : Kaligondang
Kabupaten : Purbalingga
Kodepos : 53391
Telepon :
Email :

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:117
    Kemarin:142
    Total Pengunjung:250.270
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.148.241.79
    Browser:Mozilla 5.0